Kabar gembira untuk para penggemar Attack on Titan, karena manga karya Hajime Isayama tersebut dikabarkan akan berlanjut hingga 3 tahun yang akan datang. Shintaro Kawakubo, editor Hajime Isayama, dalam sebuah wawancara dengan Antenna Japan telah mengungkap bahwa manga tersebut tidak akan berakhir dalam waktu dekat dan masih ada waktu sekitar 3 tahun lebih hingga manga-nya rampung, di mana saat ini telah mencapai sekitar 60%. Season kedua dari serial anime-nya sendiri akan tayang pada tahun 2016 nanti.
Seperti dilansir dari otakutale.com, serial manga Shingeki no Kyojin (Attack on Titan) diciptakan oleh Hajime Isayama sejak tahun 2009, yang berarti akan memiliki serialisasi selama total 9 tahun dan hingga saat ini manga tersebut telah dirilis sebanyak 17 volume yang telah terjual lebih dari 50 juta eksemplar hingga bulan Agustus tahun ini. Dalam wawancara tersebut Shintaro juga menyatakan bahwa ia ingin Isayama untuk menggambar manga agar dapat menarik jumlah penonton yang lebih besar, sedangkan Isayama ingin menciptakan sebuah manga yang memiliki dampak terhadap pembacanya. Keduanya pun berdebat tentang topik ini.