Serial anime Knight of Sidonia yang telah disiarkan di Jepang sejak april, akhirnya sampai ke Eropa dan Amerika Utara. Anime ini akan mulai didistribusikan di Netflix, layanan distribusi hiburan terkemuka di dunia, dimulai pada tanggal 4 juli.
Pendistribusiannya akan mencakup Amerika Utara (Canada dan Amerika Serikat), berbagai negara Eropa termasuk Inggris, Belanda, dan Swedia, dan banyak negara Amerika latin termasuk Mexico, Brazil, dan Argentina. Anime ini akan disampaikan pada para penonton di seluruh dunia secara bersamaan. Dimulai pada musim gugur ini, anime ini juga didistribusikan di Perancis, Jerman, Belgia dan Swiss.
Netflix adalah sebuah perusahaan asal Amerika yang memulai layanannya sebagai jasa penyewaan DVD secara online dan menjadi salah satu layanan distribusi video berbayar yang paling menonjol. Layanannya dapat diakses lebih dari 40 negara yang memiliki 48 juta pengguna. Layanan ini tidak hanya berisi berbagai film dan acara TV populer, dalam beberapa tahun terakhir perusahaan ini telah berusaha menciptakan berbagai acara yang eksklusif untuk layanannya. Studio terkenal termasuk Walt Disney Dan Dreamworks Animation juga membuat konten yang eksklusif untuk Netflix.
Knight of Sidonia akan menjadi salah satu acara eksklusif di Netflix. Acara ini hanya bisa dilihat di Netflix di Amerika Utara. Ini adalah hal yang pertama untuk anime Jepang. Tampaknya acara ini akan memperkuat kemampuan Netflix untuk menarik pelanggan.
Kini, jumlah distribusi anime ke luar negeri meningkat, tapi keuntungan dari pendistribusian ekslusif ini adalah anime ini ditayangkan pada platform yang didistribusikan ke masyarakat umum. Akan menjadi hal yang menarik untuk melihat reaksi para penonton tentang penayangan acara ini.
Knight of Sidonia aslinya berasal dari manga berjudul sama karya Tsutomu Nihei yang telah diserialisasikan di majalah bulanan Afternoon (Kodansha). Diceritakan para manusia telah melarikan diri setelah tata surya dihancurkan oleh mahluk aneh yang disebut Gauna dan menempuh perjalanan kosmos menaiki kapal raksasa yang disebut Sidonia. Ceritanya menggambarkan karakter utama Nagate Tanikaze dan teman-temannya yang berjuang melawan Gauna. Manga-nya memiliki fanbase yang kuat bahkan di luar negeri. Selain itu, studio di balik anime ini yaitu Polygon Picture, merupakan salah satu studio terkenal di dunia karena anime CG-nya. Serial anime ini akan terus memperluas tidak hanya di Jepang, tapi juga ke seluruh dunia.