Berita Jepang | Japanesestation.com

Toei Animation akan membuka museumnya yang diberi nama Toei Animation Museum, yang didirikan di lokasi Studio Oizumi milik perusahaan tersebut di Tokyo, pada 28 Juli mendatang. Museum baru ini merupakan pembaharuan dari Toei Animation Gallery, yang ditutup pada September 2014.

 

Toei Animation Museum akan memperlihatkan berbagai material produksi dari karya-karya Toei Animation. Para pengunjung akan dapat mencari dan melihat video mengenai karya-karya perusahaan tersebut melalui sebuah layar raksasa.

Saat ini, area event museum tersebut tengah diisi dengan pameran Precure Asoberu Hiroba. Pameran ini yang bisa dinikmati bahkan oleh anak-anak kecil berisikan photo spot, sebuah puzzle raksasa, dan pojok mainan. Museum ini juga menyediakan sebuah lapangan dengan papan tulis dan toko merchandise.

Toei Animation Museum dibuka untuk tamu undangan mulai 20 hingga 27 Juli, sebelum dibuka untuk umum pada hari Sabtu mendatang. Museum ini dapat dikunjungi dengan cuma-cuma tanpa tiket masuk.

(All images: Anime News Network)