Berita Jepang | Japanesestation.com

Attack on Titan

Social Distancing? Ini 5 Anime Post-Apocalypse yang Wajib Ditonton!
Attack on Titan (cbr.com)

Anime post-apocalypse tentunya tidak lengkap tanpa Attack on Titan kan? Anime adaptasi dari manga yang bikin mangakanya menjadi salah satu mangaka terkaya di Jepang ini memang sangat populer, membuatnya diadaptasi ke beberapa bentuk lain seperti film live action, light novel, dan video game.

Attack on Titan menceritakan tentang sisa-sisa orang yang selamat setelah sebagian besar manusia musnah akibat mahluk raksasa yang dikenal dengan nama titan Untuk bertahan hidup, manusia yang tersisa ini membangun sebuah tembok raksasa bertinggi ratusan meter di sekeliling sisa tanah yang mereka miliki. Setelah bertahun-tahun, dunia menjadi damai, titan hanya menjadi sebuah mitos, mimpi buruk yang telah dilupakan semua orang. Namun, kedamaian itu hancur setelah ada titan yang jauh lebih besar dari sebelumnya memecahkan tembok dan puluhan titan masuk, menyerang dan emmakan setiap manusia yang ada dalam pandangan mereka.

Anime ini merupakan salah satu dari beberapa anime yang dapat membuatmu merasakan kengerian dan ketakutan tanpa adanya jump scare sama sekali. Memadukan action scene ala genre shonen dengan tema dan cerita yang gelap dan mature, Attack on Titan sangat cocok jadi teman self-quarantinemu.

Blame!

Nah buat kamu yang berlangganan layanan Netflix, Blame!  Bisa jadi tontonan wajib selama masa social distancing ini. Film anime bergenre cyberpunk yang berasal dari manga berjudul sama ini mengisahkan tentang masa depan di mana umat manusia menuju punah. Tak hanya itu, AI dan cyborg yang diciptakan oleh manusia mendadak terinfeksi oelh sebuah virus yang menyebabkan mereka berlaku di luar control, menyebabkan cyborg militer yang disebut The Safeguard diperintahkan untuk membunuh semua manusia yang tersisa.

Karakter utama dalam film ini adalah Zuru, seorang gadis yang berharap untuk menyelamatkan umat manusisa yang jumlahnya makin menyusut dengan mencari makanan di puing-puing kota.  Setelah teman-temannya tewas di pertempuran melawan The Safeguard, Zuru diselamatkan oleh seorang pengembara misterius bernama Killy yang percaya ia dapat mengontrol kembali jaringan cybernetic.

Blame! Merupakan film penuh action scene (dan terkadang, gory) yang akan mengingatkanmu pada film-film barat seperti  Blade Runner dan seri The Terminator. Penikmat genre cyberpunk wajib nonton!

Tentunya selain anime-anime di atas, masih banyak judul anime post-apocalypse lain seperti Tokyo Ghoul yang populer atau Akira yang mampu memprediksi batalnya Tokyo Olympic 2020. Namun, 5 anime di atas sepertinya cukup untuk menemanimu dalam masa social-distancing ini. Jangan lupa ditonton ya!