Berita Jepang | Japanesestation.com

Teman-teman JS, siapa nih yang sudah gak sabar menantikan film Stand By Me Doraemon 2? Nah, ada kabar baik nih, TOHO baru saja merilis trailer baru Stand By Doraemon 2! Dalam trailer baru yang dirilis pada Rabu (7/10) ini, tanggal rilis baru film CG ini dibocorkan, yaitu 20 November 2020 mendatang. Dan bukan cuma itu, trailer ini menampilkan preview dari theme song filmnya, “Niji” (Pelangi) yang akan dinyanyikan oleh Masaki Suda.

Penasaran dengan trailernya? Ini dia:

Dilansir dari Anime News Network, lagu tersebut ditulis oleh teman baik Suda, Huwie Ishizaki, (Case File nº221: Kabukicho, Naruto Shippūden). Para staf resmi Stand By Me Doraemon 2 juga merilis poster baru yang berkolaborasi dengan Suda lho!

stand by me doraemon 2 rilis japanesestation.com
Poster Stand By Me Doraemon 2 bersama Masaki Suda (animenewsnetwork.com)

Suda sendiri mengatakan bahwa Doraemon sudah menjadi bagian hidupnya sejak lama. Menurutnya, Doreamon telah memberinya tawa, tangis, dan keberanian. Sementara itu, Ishizaki mengatakan bahwa lagu yang ia ciptakan sangat sederhana, menggambarkan ungkapan terima kasih pada orang tersayang, keluarga, dan teman yang sering kita lupakan.

Para seiyuu dari film pertama akan kembali mengisi suara dalam film ini. Satoshi Tsumabuki akan kembali berperan sebagai Nobita dewasa, sementara Nobuko Miyamoto akan mengisi suara untuk nenek Nobita. Dan tentu saja tak ketinggalan Wasabi Mizuta, Megumi Oohara, Yumi Kakazu, Subaru Kimura, dan Tomokazu Seki sebagai Doraemon, Nobita kecil, Shizuka, Gian, dan Suneo. Sementara itu, di bagian produksi, ada Ryūichi Yagi dan Takashi Yamazaki yang kembali menjadi sutradara dan penulis skenario.

stand by me doraemon 2 rilis japanesestation.com
Poster Stand By Me Doraemon 2 (animenewsnetwork.com)

Untuk ceritanya sendiri, film ini akan mengambil sebagian besar cerita dari film Doraemon yang tayang pada tahun 2000, Doraemon: Obāchan no Omoide (Doraemon: Kenangan Nenek) dengan menambahkan elemen orisinal, seperti kisah cinta antara Shizuka dan Nobita yang juga hadir dalam film Stand By Me Doraemon. Film tahun 2000 di atas juga merupakan adaptasi dari volume ke-4 manga asli Doraemon lho.

Sebelum jadwal rilis baru ini diumumkan, film ini dijadwalkan tayang di Jepang pada 7 Agustus lalu, tapi diundur akibat wabah virus corona.

stand by me doraemon 2 rilis japanesestation.com
Poster Stand By Me Doraemon 2 (animenewsnetwork.com)

Film pertamanya, Stand By Me Doraemon, merupakan film 3D CG pertama dalam franchise ini. Film ini pun berhasil meraup keuntungan sebesar 8,38 juta yen di Jepang dan lebih dari 10 miliar yen di seluruh dunia.

Sebelumnya, sebuah anime film 2D terpisah yang berjudul Eiga Doraemon: Nobita no Shin Kyōryū  (Doraemon the Movie: Nobita's New Dinosaur) dirilis di Jepang pada 7 Agustus lalu, setelah sempat tertunda dari jadwal aslinya (6 Maret 2020) akibat COVID-19.

Kira-kira kapan ya Stand By Me Doraemon 2 tayang di Indonesia? Tunggu saja jadwalnya ya!