Edisi keenam dari Weekly Shonen Magazine yang diterbitkan Kodansha tahun 2014 mengumumkan pada tanggal 8 Januari bahwa adaptasi anime dari manga Fairy Tail karya Hiro Mashima akan kembali pada bulan April di Tokyo TV dan beberapa saluran terkait.
Sutradara Shinji Ishihira menyatakan kegembiraannya karena bisa membawa anime ini untuk para penggemarnya di musim semi. Dia menyebutkan bahwa sementara akan ada perubahan dalam staf untuk restart dari anime ini, mereka bekerja untuk meningkatkan kualitasnya secara keseluruhan. Majalah tersebut berisi daftar para pemeran dan stafnya: Para pemeran Natsu - Tetsuya Kakihara Lucy – Aya Hirano Happy – Rie Kugimiya Gray – Yuichi Nakamura Erza – Sayaka Ohara Para staf Sutradara: Shinji Ishihira Series Composition: Masashi Sogo Character Design: Shinji Takeuchi Animation Production: A-1 Pictures, Bridge Takeuchi menggantikan Aoi Yamamoto sebagai desainer karakternya, sementara Bridge menggantikan Satelight sebagai salah satu studio yang menganimasikan serial anime ini. Mashima telah meminta para penggemar di awal tahun ini untuk menunggu sampai ia bisa mengumumkan beberapa "kabar baik" sejak anime adaptasi televisi pertama dari Fairy Tail berakhir. Mashima menambahkan di Twitter pada saat itu, "Anime ini sebenarnya belum berakhir. Saya tidak bisa mengatakan lebih dari ini, tapi saya harap kalian menonton penayangan ulangnya yang dimulai pada bulan April dan menunggu sampai hari di mana saya bisa mengumumkan beberapa kabar baik. [ ... ] anime bukanlah akhir. Jangan berhenti untuk percaya." Serial ini diakhiri dengan keterangan "To Be Continued". Mashima kemudian mengumumkan bahwa proyek anime televisi ini telah diluncurkan ulang.