Pada 30 Mei lalu di Teater AKB48, Tokyo, idol group AKB48 telah mengumumkan hasil sementara 53rd Single World Election yang tengah dilangsungkannya.
Pemilihan yang masa pengumpulan suaranya telah dimulai pada 29 Mei lalu tersebut mempertaruhkan posisi senbatsu untuk single ke-53 idol group tersebut. Pengumuman hasil sementara ini juga di-relay secara langsung ke teater masing-masing sister group dan juga lokasi-lokasi live viewing.
Berikut adalah posisi peringkat dalam World Election tersebut sementara ini:
Peringkat 16. Yuna Obata (SKE48 Team KII) – 10.963 suara
Peringkat 15. Seina Fukuoka (AKB48 Team B) – 11.059 suara
Peringkat 14. Mion Mukaichi (AKB48 Team A) – 11.297 suara
Peringkat 13. Mai Fuchigami (HKT48 Team KIV) – 11.369 suara
Peringkat 12. Yuki Arai (SKE48 Team KII) - 11.533 suara
Peringkat 11. Rena Hasegawa (NGT48 Team NIII) – 12.622 suara
Peringkat 10. Rena Isshiki (SKE48 Team S) - 13.372 suara
Peringkat 9. Minami Kato (NGT48 Team NIII) - 13.905 suara
Peringkat 8. Nako Yabuki (HKT48 Team H) - 13.981 suara
Peringkat 7. Ayaka Tano (NGT48 Team NIII) - 17.332 suara
Peringkat 6. Juri Takahashi (AKB48 Team B) - 20.670 suara
Peringkat 5. Akari Suda (SKE48 Team E) - 22.762 suara
Peringkat 4. Nana Okada (AKB48 Team 4, STU48) – 27.008 suara
Peringkat 3. Sakura Miyawaki (HKT48 Team KIV) – 32.614 suara
Peringkat 2. Jurina Matsui (SKE48 Team S) – 38.943 suara
Peringkat 1. Yuka Ogino (NGT48 Team NIII) – 59.531 suara
Yuka Ogino, yang di tahun sebelumnya juga menduduki possi 1 pada pengumuman hasil pengumuman sementara, berkomentar “Pengumuman hasil sementara tahun ini, saya sangat takut, namun saya sangat senang karena kembali di posisi 1 pengumuman hasil sementara” sambil menitikkan air mata.
Sementara itu, Jurina Matsui yang berada di posisi kedua berkomentar, “Bagi saya, yang terpenting adalah melindngi SKE48, oleh karenanya semuanya, mohon bantuannya sampai akhir!”
Pemungutan suara untuk World Election ini akan ditutup pada 15 Juni mendatang, pukul 15.00 JST, dan sebuah event untuk pengumuman hasilnya akan diadakan di Nagoya Dome, Aichi sehari setelahnya, pada tanga 16 Juni. Selain itu konser terima kasih yang dilakukan oleh member yang masuk ke dalam ranking akan diadakan pada 1-2 Agustus di Yokohama Arena, sementara konser untuk mereka yang tidak berhasil masuk ranking akan diadakan pada 13 Agustus di Ishikawa City Bunkakaikan.
(All images: natalie.mu)