Berita Jepang | Japanesestation.com

Bagaimana ya rasanya menjadi tokoh dalam manga atau anime shojo? Berpenampilan glamor dengan make up yang cetar badai menggelegar? Salah satu reporter dari Soranews24 yang juga seorang otaku bernama Seiji Nakazawa mencoba  make up Jepang yang bisa mengubah wajah kita mirip dengan tokoh dalam manga/anime shojo. Penasaran?

Otaku Cowok Nyobain Maskara Supaya Jadi Shojo Star!
Mascara vs Otaku?! (soranews24.com)
Otaku Cowok Nyobain Maskara Supaya Jadi Shojo Star!
Berpose sebelum menggunakan maskara cetar (soranews24.com)

Salah satu karakter yang cukup menonjol dari tokoh shojo adalah matanya yang berbinar-binar, bulu mata lentik, dan terlihat "glamor". Tentu saja rahasianya adalah make-up atau riasan pada matanya! Duh, siapa sih yang nggak jatuh cinta dengan mata berbinar dan bulu mata lentiknya itu? Dari mata jatuh ke hati, deh!

Otaku Cowok Nyobain Maskara Supaya Jadi Shojo Star!
Mascara Shojo?! (soranews24.com)

Inilah salah satu dari make up yang bisa membuat kamu menjadi (mirip) karakter shojo: Ten Made Todoke (secara harfiah berarti "menggapai hingga ke surga") Volumnious Mascara dari perusahaan make up Isshan.

Otaku Cowok Nyobain Maskara Supaya Jadi Shojo Star!
Instruksi di belakangnya, baca dulu ya! (soranews24.com)

Dari keterangan pada belakang kemasan tertera diagram dan petunjuk penggunaan maskara ini. dan ternyata maskara ini harus dipakai dari dasar bulu mata dan diaplikasikan dari luar ke dalam mengikuti kontur bulu mata yang melengkung ke atas. Mungkin kamu ragu apakah mascara bisa membuat bulu matamu sama cetarnya dengan menggunakan bulu mata palsu. Begitu pula Seiji yang mulai sedikit ragu terhadap kemampuan maskara ini. Bisa ga, ya?

Otaku Cowok Nyobain Maskara Supaya Jadi Shojo Star!
Bisa gak ya... (soranews24.com)

FYI, menurut Seiji, ternyata mengaplikasikan maskara itu gak semudah kelihatannya loh. Hal ini karena kita harus mengaplikasikan mascara brush ini sedekat mungkin dengan dasar bulu mata kita, yang berarti kita harus memulai dari titik terdekat dengan mata kita!

Otaku Cowok Nyobain Maskara Supaya Jadi Shojo Star!
GGS alias Gampang-gampang Susah (soranews24.com)

Setelaj mengaplikasikan maskara cetar ini sesuai dengan petunjuk yang tertera, Seiji menyatakan rasa hormat yang mendalam bagi kaum wanita yang menurutnya dengan mudah mengaplikasikan maskara ini setiap hari. Seiji berkata bahwa kaum wanita pasti memiliki tekad baja karena memasang maskara ini dengan batas sekian milimeter saja dari mata, yang mana kalau meleset bisa menjadi bencana yang mengerikan.

Otaku Cowok Nyobain Maskara Supaya Jadi Shojo Star!
GGS alias GampangGampang Susah (soranews24.com)

Setelah selesai, dapat terlihat bahwa mata yang sudah dipakaikan maskara terlihat  lebih cetar dan berbinar-binar seperti shojo star.

Otaku Cowok Nyobain Maskara Supaya Jadi Shojo Star!
Gimana? Oke gak? (soranews24.com)
Otaku Cowok Nyobain Maskara Supaya Jadi Shojo Star!
Boleh juga lah ya... (soranews24.com)

Yang mengejutkan, ternyata memakai maskara ini cukup memengaruhi jarak pandang. Lihat saja perbedaan dia foto di bawah ini. Foto kedua menunjukkan bayangan bulu mata kalau kita memakai maskara. Wah, kagok gak sih jadinya?

Otaku Cowok Nyobain Maskara Supaya Jadi Shojo Star!
Mascara Off (soranews24.com)
Otaku Cowok Nyobain Maskara Supaya Jadi Shojo Star!
Mascara On (soranews24.com)
Jadi, ada yang siap untuk jadi shojo manga star?
Otaku Cowok Nyobain Maskara Supaya Jadi Shojo Star!
Shojo enough? (soranews24.com)