Ada banyak kafe di Jepang yang unik dan menarik untuk dicoba, salah satunya Hatena Coffee! Tidak hanya menikmati secangkir kopi yang nikmat sambil merasakan kenyamanan di kafe, Hatena Coffee menawarkan sebuah aktivitas unik dan seru yang bisa kamu lakukan loh~ Yuk, intip aktivitas menarik yang ditawarkan oleh Hatena Coffee!

Terletak di Yokohama, Hatena Coffee bisa menjadi spot wisata alternatif yang tidak jauh dari Tokyo, cukup 30 menit saja. Di sini kamu tidak hanya merasakan aroma dan kelezatan kopi, tapi juga memecahkan teka-teki yang mengasah otak.
Bisa dibilang Hatena Coffee memiliki konsep yang sama dengan escape room, hanya saja kamu tidak akan dibatasi waktu untuk memecahkan teka-teki Hatena Coffee. Setiap teka-teki yang datang bersama secangkir kopi membutuhkan waktu sekitar 30 hingga 60 menit untuk dipecahkan, tapi kamu tidak perlu terburu-buru, kok. Ada sekitar lima cerita teka-teki dengan harga 1.500 yen yang bisa kamu mainkan di Hatena Coffee.

Kalau kamu masih pemula dalam urusan memecahkan teka-teki, kamu bisa mencoba permainan Escape from Crisis of Junior High School Failure yang mengajakmu untuk mengungkapkan kata rahasia agar lulus ujian. Kalau kamu sudah terbiasa dengan teka-teki, kamu bisa mencoba Space Travel dengan alur cerita yang hangat atau Letter of Challenge from Phantom Thief Hatena yang mengandalkan imajinasi tinggi.

Untuk menu minumannya sendiri, Hatena Coffee punya berbagai macam minuman panas, dingin, hingga alkohol dengan harga 500 yen saja untuk semua jenis minuman. Kalau kamu ingin memecahkan teka-teki sambil ngemil, Hatena Coffee juga menghidangkan pilihan pasta seharga 700 yen atau camilan manis seharga 500 yen.
Tertarik untuk bermain di Hatena Coffee? Untuk sampai ke kafe unik ini, kamu bisa naik Tokaido Shinkansen dari Stasiun Tokyo ke Stasiun Yokohama. Dari sana, keluarlah lewat pintu barat dan berjalan sekitar satu menit ke Hatena Coffee. Kunjungi situs resminya di sini untuk informasi lebih lanjut.
Jangan lupa cek artikel Japanese Station untuk informasi menarik lainnya ya!
Artikel ini ditulis dari berbagai sumber.