Berita Jepang | Japanesestation.com

Video musik selanjutnya dari Sound Horizon, aksi musikal yang dipimpin oleh komposer Revo, akan sepenuhnya terdiri dari cuplikan anime. Sound Horizon akan merilis lagu selanjutnya berjudul "Yodaka no Hoshi" (The Nighthawk Star) pada tanggal 1 Oktober di Jepang. Lagu ini terinspirasi dari cerita anak-anak dengan judul yang sama yang ditulis oleh pengarang terkenal Kenji Miyazawa (Night on the Galactic Railroad, Guskou Budori no Denki).

oth14080605010007-p1

Kamikaze Douga, studio yang memproduksi adegan lagu pembuka dari serial anime Jojo's Bizarre Adventure, mengadaptasi lagu tersebut dalam bentuk anime. Berdasarkan promosi dari Sound Horizon, kelompok ini menantang diri mereka sendiri dengan bentuk ekspresi yang baru, sebagai tanda perayaan ulang tahun ke-10 dari debut major label-nya dengan lagu ini. Revo mendapatkan para penggemar baru ketika ia menciptakan lagu tema untuk animasi Attack on Titan di bawah nama Linked Horizon. Ia kemudian menampilkan lagu pembuka pertama anime tersebut yang berjudul "Guren no Yumiya" pada kompetisi Kouhaku Uta Gassen (Red and White Song battle) yang ditonton banyak orang tahun lalu di NHK.