Berita Jepang | Japanesestation.com

Baru-baru ini, siswa-siswa SMP di Jepang telah menciptakan gebrakan di media sosial, seperti 'Hikiniku' dari saluran YouTube populer siswa SMP 'Kozou Tyonmage' yang memiliki 1,54 juta pelanggan, dan siswa SMP berusia 15 tahun Tuki, yang mencetak hit nomor satu di tangga lagu virtual Spotify domestik dengan lagunya "Bansanka".


Di tengah latar belakang ini, siswa SMP berusia 13 tahun, 'moya', yang mulai bekerja sebagai model global untuk merek seragam siswi SMA hampir enam bulan yang lalu, pada 12 Mei 2023 telah merilis single orisinil berjudul 'This Is My Story' di layanan streaming seluruh dunia pada 12 November 2023. Dia melakukannya melalui label rekaman pribadinya, 'moya records' dan ini merupakan debutnya sebagai seorang artis rekaman.

moya, Duta Merek Global untuk Seragam SMP, Lucy Pop, Akan Merilis Lagu 'This Is My Story',
moya, Duta Merek Global untuk Seragam SMP, Lucy Pop, Akan Merilis Lagu 'This Is My Story',

Dengan cita-cita menjadi seorang artis internasional dan ingin meniru Bruno Mars, moya mendekati ayahnya dengan harapan untuk menerjemahkan lirik yang dia buat di sekolah ke dalam Bahasa Inggris. Ayahnya berbicara dengan temannya, U-SKE ASADA, seorang penutur asli Bahasa Inggris sekaligus produser musik, untuk menerjemahkan lirik dan memimpin komposisi lagu tersebut.


Dai Hasegawa, yang mengajar moya bermain bass, bekerja sebagai sutradara untuk video musik, menggunakan sekolah tempat moya menciptakan lirik sebagai lokasi, dan memfokuskan pada adegan moya mengenakan seragam merek Lucy Pop di mana dia bekerja sebagai model global. Hebatnya, moya mengatur pekerjaan kamera, pencahayaan, dan penyuntingan sendiri. Sedangkan untuk koreografinya dibuat oleh Natsukiii, guru tari moya. Para dijjamin akan terpukau saat melihat adegan moya menari di atap sekolah nanti.


Selain itu, sebagaimana terlihat dari cara dia belajar bermain bass, moya memiliki ketertarikan yang kuat untuk bermain alat musik. Jadi bersama ayahnya, dia mencari musisi lain di TikTok dan YouTube dan melakukan pendekatan dalam bahasa Inggris; seperti gitaris asal Ekuador John Carpio, drummer Spanyol Darío de la Rosa yang sekarang tinggal di Amerika Serikat, dan pemain bass asal Kanada Colin Sankey. Dengan kerja sama dari para artis internasional ini bersama U-SKE ASADA yang memainkan keyboard, mereka menciptakan trek instrumental khusus untuk mendukung lagu ini, dan membuat versi instrumental dan karaoke dari trek tersebut yang sekarang sudah tersedia di layanan streaming.

moya, Akan Merilis Lagu 'This Is My Story', Dengan Lirik yang Seluruhnya Dalam Bahasa Inggris!
Lagu terbaru moya, sekarang sudah tersedia di berbagai media streaming

Untuk kalian yang penasaran dengan lagu terbaru dari moya, 'This is My Story', teman-teman bisa langsung cek video nya di bawah ini!

Dan untuk teman-teman yang ingin kenal dengan moya lebih jauh lagi, follow juga akun sosial medianya ya!

 ・TikTok : https://www.tiktok.com/@moya.13.world

 ・Instagram : https://www.instagram.com/moya.13.world

 ・X : https://twitter.com/moya13worldinfo