Berita Jepang | Japanesestation.com
AKB48-kenkyuusei-concert-01
Pada tanggal 5 Juni kemarin, para Kenkyuusei/Trainee dari AKB48 dan sister grup nya menggelar konser solo pertama mereka yang bertajuk "AKB48 Group Kenkyuusei Concert ~Oshimen Hayai Mono Gachi~" di Nippon Budokan.
Total sebanyak 103 Kenkyuusei (27 dari AKB48 termasuk 3 member promosi, 30 dari SKE48 termasuk 8 member promosi, 22 dari NMB48 termasuk 2 member promosi dan 24 dari HKT48) yang muncul di konser tersebut, dan ada dua member yang diberi gelar "lifetime honorary KenkyuuseiMatsumura Kaori dari SKE48 dan Minegishi Minami dari AKB48.
AKB48-kenkyuusei-concert
Para wanita tersebut menampilkan 30 lagu termasuk lagu terbaru dari AKB48 yaitu "Sayonara Crawl". Pada kesempatan tersebut Matsumura dan Minegishi memberitahukan kepada para penonton yang saat itu sebanyak 11.000 orang, "Kami, Kenkyuusei akan bersatu untuk memungkinkan menggelar konser kenkyuusei lainnya, jadi mohon dukung kami kenkyuusei!" mereka berdua pun menunjukan duet nya untuk lagu "Enjou Rosen".
AKB48-kenkyuusei-concert
Ketika pembicaraan ditengah-tengah konser itu berlangsung, Minegishi mengungkapkan "Ini mengingatkan kepada saya pada hari itu dimana semuanya begitu menakjubkan. Dengan Kenkyuusei lainnya, saya ingat bagaimana pikiran saya kembali pada saat itu. Kenkyuusei sangatlah bersinar ketika mereka memiliki impian dan konflik emosional, jadi saya ingin setiap orang tahu kelebihan mereka."
Terdapat pula bagian dimana setiap kenkyuusei memperkenalkan diri mereka dan kelebihan mereka. Para wanita tersebut menghibur penonton selama konser yang berlangsung 3 jam.
hkt48_1370590844_201365_kks4
Source & Image(s): MANTAN WEB + Cinematoday