Berita Jepang | Japanesestation.com

Hari minggu kemarin, kabar gembira untuk para pecinta serial bergenre Hareem datang dari stasiun televisi ABC Jepang. Melalui situs resminya, mereka baru saja mengumumkan bahwa penyanyi HYDE akan membawakan lagu tema berjudul Final Piece untuk serial live-action yang diadaptasi dari manga karya Non, Harem Marriage (Hare Kon).

Dilansir dari animenewsnetwork, staf juga mengungkapkan visual untuk pertunjukan dengan membuat ulang salah satu ilustrasi manga Non. Tak hanya itu, pihak stasiun televisi ABC juga juga telah meluncurkan sebuah cupilkan video teaser berdurasi 31 detik untuk serial tersebut.

Harem Marriage
Harem Marriage

Serial live-action Harem Marriage sendiri rencanya dijadwalkan tayang perdana di stasiun televisi ABC mulai tanggal 16 Januari pukul 11:55 malam. Acara ini dibintangi oleh Haruka Shimazaki sebagai Koharu Maezono, Yuu Inaba sebagai Ryuunosuke Date, Yurina Yanagi sebagai Yuzu Date, dan Nana Asakawa sebagai Madoka Date.

Takashi Ninomiya (Live-action Laid-Back Camp, Mairu no Vich) menjadi pengarah gambar di serial Harem Marriage bersama dengan Kana Yamada (The Naked Director) yang bertindak sebagai penulis naskah dan juga menyutradarai serial ini.

Kodansha Comics telah melisensikan manganya, dan mulai merilis serinya secara digital sejak bulan Januari lalu. Perusahaan penerbit tersebut telah merilis volume ke-10 nya pada tanggal 26 Oktober.

Manga Harem Marriage bercerita tentang sosok pria yang dicintai Koharu yang tidak selingkuh...dia selingkuh dengan istrinya! Dan bukan hanya itu...dia adalah orang ketiga berturut-turut yang melakukannya. Merasa sedih, dia meninggalkan Tokyo ke kampung halamannya, dan menolak masa depan, cinta dan pernikahan untuk kehidupan yang lebih sederhana. Tetapi banyak hal telah berubah, orang tuanya berjuang, kafe yang mereka kelola tutup, dan seorang pria menyeramkan terus mengikutinya. Sampai dia mengetahui bahwa kampung halamannya telah mengizinkan pernikahan poligami, dan dia menikah dengan pria tersebut serta dijadikan sebagai istri ketiganya.

Non telah meluncurkan manga nya di Majalah Weekly Young Kodansha sejak tahun 2014 silam. Kodansha menerbitkan volume ke-19 dan terakhir dari manga tersebut pada Agustus 2019 lalu, hingga kini manga Harem Marriage telah dicetak dan beredar sebanyal 2,6 juta eksemplar.