Chapter terbaru Mobile Suit Gundam UC Bande Dessinee yang terbit di majalah Gundam Ace, Senin (26/12) akhirnya menjadi yang terakhir dari manga karangan Kouzo Oomori ini.
Oomori pertama kali memulai manga Mobile Suit Gundam UC Bande Dessinee pada tahun 2010 dengan Yoshikazu Yashuhiko di bagian desain karakter original dan Hajime Katoke di desain mekanikal original. Ceritanya sendiri melanjutkan Mobile Suit Gundam UC karya Harutoshi Fuki yang berakhir di tahun 2009.
Volume 17 dari manga ini akan menjadi yang terakhir dan terbit pada tanggal 26 Februari 2017. Majalah itu pun mengucapkan terima kasih kepada semua pembaca dan meminta semua bersabar menunggu karya Oomori selanjutnya.
Adakah penggemar Gundam di sini yang setia mengikuti jalan cerita manga ini? Bagian mana yang paling kalian suka?