Berita Jepang | Japanesestation.com

Majalah Shogakukan Weekly Shonen Sunday edisi ke-43 mengungkapkan bahwa manga Detective Conan karya Gosho Aoyama akan hiatus selama sembilan minggu mulai dari majalah edisi berikutnya hingga edisi ke-52. Aoyama akan melakukan riset selama hiatus dan ia akan kembali pada majalah edisi ke-53 tahun ini.

Manga tersebut baru saja kembali setelah hiatus selama tujuh minggu pada tanggal 11 Juli hingga 29 Agustus lalu. Sama seperti kali ini, Aoyama juga melakukan riset selama masa hiatus tersebut.

Weekly Shonen Sunday sebelumnya mencatat bahwa Meitantei Conan Zero no Tea Time (Detective Conan: Zero's Tea Time), seri manga spin-off karya Takahiro Arai yang berpusat pada karakter Tōru Amuro, akan merilis chapter terbarunya ketika manga Detektif Conan hiatus.

Arai (Tenshō no Quadrable, Cirque du Freak) meluncurkan manga Meitantei Conan Zero no Tea Time dalam Weekly Shonen Sunday pada 9 Mei. Gosho Aoyama melakukan "pengawasan penuh" atas karya tersebut.

Serial manga Detective Conan berpusat pada Conan Edogawa, alias detektif Shinichi Kudo, yang tubuhnya menyusut setelah diracuni di bagian awal. Bersama dengan detektif Kogoro Mori dan putrinya Ran, Conan membantu polisi memecahkan misteri yang sulit.

Detective Conan telah berjalan sejak 1994. Untuk edisi manganya, serial ini sudah mencapai lebih dari 90 volume tankobon. Pada 13 April lalu, film Detective Conan: Zero the Enforcer (Meitantei Conan Zero no Shikkōnin) telah dirilis dan menjadi film dengan penghasilan tertinggi di sepanjang sejarah serial film ini.

(featured image: xerblade)