Inilah peringkat karakter maskot terlucu pilihan para penggemar anime di Jepang
Mas Joy - Japan On You
November 21, 2015
Berita Jepang | Japanesestation.com
Hampir di setiap anime, entah itu bergenre shounen ataupun shoujo, entah itu bertema petualangan ataupun percintaan, kadang ada karakter yang terlihat lucu, imut, menggemaskan, pokoknya kawaii tingkat tinggi deh. Nah, karakter-karakter maskot tersebut biasanya bukan berwujud manusia, ada yang berwujud binatang, robot, peri, atau gabungan semuanya. Karakter-karakter maskot tersebut ternyata sangat disukai dan memiliki banyak penggemar, bahkan ada yang lebih dikenal daripada karakter utamanya sendiri.
Seperti dilansir dari otakuusamagazine.com, Charapedia membuat peringkat karakter maskot terlucu pilihan para penggemar anime di Jepang dan berikut adalah hasilnya. Apa pilihan kalian ada di antaranya? 1. Tony Tony Chopper - One Piece 2. Sadaharu - Gintama 3. Kyubey - Puella Magi Madoka Magica 4. Madara/Nyanko-sensei - Natsume’s Book of Friends 5. Pikachu - Pokemon 6. Tippy - Is the Order a Rabbit? 7. Keroberos - Card Captor Sakura 8. Elizabeth - Gintama 9. Tetsuya 2 - Kuroko’s Basketball 10. Gerota - A Certain… series 11. Happy - Fairy Tail 12. Haro - Mobile Suit Gundam 13. Taromaru - School-Live! 14. Mokona - Magic Knight Rayearth 15. Shiro - Crayon Shin-chan 16. Hawk - Seven Deadly Sins 17. Piyo-chan - Uta no Prince-sama 18. Kon - Bleach 19. Tanuki - Monthly Girls’ Nozaki-kun 20. Sonic - Blood Blockade Battlefront