Film Cardcaptor Sakura The Movie yang pernah ditayangkan di layar lebar pada tahun 1999 akan ditayangkan kembali sebagai revival project di Shinjuku Piccadily dan beberapa bioskop terpilih lain di Jepang pada tanggal 21 Januari 2017.
Cardcaptor Sakura adalah manga karya CLAMP yang diserialisasikan di majalah komik Nakayoshi terbitan Kodansha mulai tahun 1996 yang menceritakan pertualangan seorang gadis kelas 4 SD bernama Sakura Kinomoto dalam mengumpulkan Clow Card yang menimbulkan berbagai masalah di dunia. Manga terkenal ini pun pernah diangkat menjadi anime pada tahun 1998, yang berhasil mengumpulkan banyak penggemar yang menyukai karakter dan kostum menggemaskan dalam anime ini.
Film Cardcaptor Sakura The Movie ini adalah anime layar lebar pertama di seri Cardcaptor Sakura yang menceritakan petualangan Sakura saat mengunjungi Hong Kong di liburan musim dinginnya. Film anime ini pada saat penayangannya dahulu pernah mencapai jumlah penonton total hingga 50.000 orang.
Di tahun 2016, sebagai perayaan 20 tahun usia serialnya, selain dimulainya serialisasi chapter terbaru manga-nya, juga telah ditetapkan bahwa seri ini akan kembali membuat anime baru. Tentunya penayangan kembali film bioskop pertama anime ini menambah kegembiraan fans berat Cardcaptor Sakura di Jepang.
(Featured image: ccsakura-official.com/revival/)