Berita Jepang | Japanesestation.com
Bintang sepak bola Jepang, Atsuto Uchida turut mengisi suara suatu karakter dalam film terbaru Pokemon, “Pokemon the Movie XY: Diancie and the Cocoon of Destruction,” yang dijadwalkan akan tayang di seluruh bioskop di Jepang pada 19 Juli.
Bintang sepak bola Atsuto Uchida menjadi seiyuu dalam film terbaru Pokemon
Atsuto Uchida (Asahi Shimbun file photo)
Seri film Pokemon ini dikenal karena banyak mendatangkan seiyuu dari berbagai bintang tamu khusus, namun ini akan menjadi yang pertama kalinya seorang atlit profesional ikut pada daftar aktifnya. Bek Jepang ini akan memainkan karakter yang mengambil model dari dirinyanya yang disebut "Usshi", nama julukannya di Jerman, di mana saat ini ia bermain untuk Klub Jerman, Schalke 04. Uchida menjadi seiyuu dari porter (pengangkut barang) hotel yang mirip seperti dirinya, dan berbagi adegan dengan Satoshi (Ash dalam versi Pokemon luar Jepang) dan rekannya di Pokemon, Pikachu.. Uchida mengatakan bahwa dulu, ia selalu memainkan video game Pokemon dan bersemangat untuk menjadi bagian dari film Pokemon. "Sulit bagi saya untuk melakukan akting suara dengan emosi karena sudah menjadi sifat saya untuk tidak menunjukkan perasaan saya terlalu banyak. Dan saya juga tidak pandai mengungkapkan perasaan saya dengan kata-kata,"ujar Atsuto. Selain Uchida, para anggota seiyuu yang terkenal juga di antaranya ada seiyuu Koichi Yamadera, serta aktris film dan TV Shoko Nakagawa, Yoshiko Mita, dan Rika Adachi. Film ini juga akan dipasangkan dengan sebuah film pendek berjudul "Pikachu, Kore Nanno Kagi?", di mana Mayu Watanabe, member dari AKB48, menjadi naratornya Untuk informasi lebih lanjut tentang film ini, kunjungi situs resminya di: http://www.pokemon-movie.jp/ *** Untuk melihat cerita aslinya dalam bahasa Jepang, kunjungi situs resmi Anime Anime: http://animeanime.jp/