Berita Jepang | Japanesestation.com

Hokkaido adalah pulau terbesar kedua di Jepang, terletak di bagian paling Utara di Jepang. Populasinya diperkirakan mencapai 5.507.456 penduduk/Jiwa. Kota besar di Hokkaido bernama Sapporo. Hokakaido termasuk kota yang ramai. Di dekatnya ada juga kota Otaru yang merupakan salah satu tujuan wisata populer di Jepang.

Yuk, kita mengenal prefektur Hokkaido di Jepang!
Youtei Zan, Niseko, Hokkaido

Dipisahkan oleh Selat Tsugaru dari Honshu, Hokkaido juga merupakan rumah bagi kereta api bawah laut terbesar di dunia, Terowongan Seikan (青函隧道, baca: Seikan Zuidou). Terowongan Seikan merupakan satu-satunya penghubung antara Hokkaido dan pulau utama Jepang, Honshu, dengan melalui jalur darat. Terowongan Kereta Seikan adalah salah satu dari sedikit cara untuk mencapai Hokkaido, yang lainnya bisa melalui jalur laut dengan kapal feri atau jalur udara dengan pesawat.

Yuk, kita mengenal prefektur Hokkaido di Jepang!
Stasiun Kushiro milik JR Hokkaido
Yuk, kita mengenal prefektur Hokkaido di Jepang!
Sajian Ten Don di stasiun
Yuk, kita mengenal prefektur Hokkaido di Jepang!
Kitsune mungil ini dapat dijumpai 20 menit dari stasiun

Hokkaido belum terhubung oleh jaringan kereta api Shinkansen, namun kereta 'Sleeper' dari Tokyo adalah pilihan yang banyak digunakan. Ada jaringan kereta api Perusahaan Kereta Api Hokkaido, tapi banyak dari kota-kota di Hokkaido hanya dapat diakses melalui jalan darat.

Jika ingin menggunakan mobil, kapal Feri adalah satu-satunya pilihan, dari pelabuhan Sendai, Niigata, Oarai, Tomakomai, Maizuru (Prefektur Kyoto) dan Tsuruga (Prefektur Fukui). Jika dengan pesawat, orang Jepang sering menggunakan jalur Tokyo-Sapporo (New Chitose Airport), dikenal sebagai salah satu dari 10 rute udara tersibuk di dunia.

Yuk, kita mengenal prefektur Hokkaido di Jepang!
Kapal feri di pelabuhan Maizuru, Kyoto
Yuk, kita mengenal prefektur Hokkaido di Jepang!
Para penumpang bersantai di dek belakang
Selama musim panas, suhu di Hokkaido bisa mencapai 17° C hingga 22° C, musim panas dan dingin yang tidak akan ditemukan di kota manapun di Jepang. Musim dingin yang dingin, dengan suhu rata-rata di bulan Januari mulai dari -12° C sampai -4° C. Badai salju juga dapat dilihat di musim dingin, dengan tumpukan-tumpukan salju yang bertahan untuk waktu yang lama.

Hokkaido juga menawarkan beberapa kualitas tertinggi bubuk salju di dunia, juga dengan banyaknya pegunungan, Hokkaido adalah tujuan populer bagi wisatawan yang hobi dengan olahraga salju (Ski, snowboard, dll.).

Yuk, kita mengenal prefektur Hokkaido di Jepang!
Pintu masuk menuju Hokkaido Jingu dari Maruyama Park yang ditutupi pohon-pohon dengan warna musim gugur
Yuk, kita mengenal prefektur Hokkaido di Jepang!
Pada musim dingin, di kebun binatang terdapat parade penguin dimana anda dapat melihat para penguin lucu ini berjalan di dekat anda. Namun di musim panas anda juga masih dapat melihat kelucuan mereka dalam jarak dekat.

Biasanya di Hokkaido, masyarakatnya merayakan kedatangan musim dingin dengan mengadakan Festival Salju Sapporo, atau Yuki Matsuri. Festival ini juga dilihat sebagai kesempatan untuk mempromosikan hubungan internasional, termasuk International Snow Contest, yang diselenggarakan di Taman Odori sejak tahun 1974 dengan tim-tim dari berbagai negara di dunia yang berpartisipasi. Dalam berbagai situs, para pengunjung dapat menikmati seluncuran salju yang panjang, patung salju, seluncur es, patung-patung es dan labirin raksasa yang terbuat dari salju.

Bagaimana, apa kalian tertarik untuk berkunjung ke Hokkaido?

(おわる)

役に立つ かも しれ

Photo source: en.japantravel.com