Berita Jepang | Japanesestation.com

Teh hijau, atau matcha, merupakan sebuah rasa yang sangat identik dengan Jepang. Jika kalian mengaku sebagai pecinta matcha, yuk mari belajar membuat Green Tea Latte (Matcha Latte). Resep ini dibagikan oleh Namiko Chen di website Justonecookbook, dan sangat mudah dibuat oleh siapapun.

2a Green-Tea-Latte

Note: Jika kalian tidak memiliki pengocok seperti dalam tutorial ini, tak apa. Kalian dapat menggunakan pengocok manual, atau tanpa dikocok pun rasanya tetap sama lezatnya.

Persiapan: 5 menit Waktu masak: 5 menit Total waktu: 10 menit

Bahan-bahan:

2b Green-Tea-Latte-Ingredients

- 1,5 sdt bubuk teh hijau (matcha) - 1 sdm air panas (bukan air mendidih) - 1 cangkir susu (sapi, almon, kedelai, dsb) - 1 sdt gula (opsional)

Cara membuat:

1. Ayak bubuk teh hijau ke dalam cangkir agar tidak ada gumpalan.

2c Green-Tea-Latte-1

2. Tambahkan air panas dan kocok hingga tercampur rata. Ini untuk mencegah terjadinya gumpalan teh. Hasil akhirnya adalah pasta teh hijau yang lembut mengembang.

2d Green-Tea-Latte-2

3. Masukkan susu dan gula dalam panci kecil. Panaskan di atas api medium hingga keluar gelembung-gelembung kecil di pinggir panci. Matikan api (susu jangan sampai mendidih).

2e Green-Tea-Latte-3te

4. Kocok susu dengan kocokan hingga berbusa selama kurang lebih 10 detik. Jika tak punya kocokan, kalian bisa melewatkan tahap ini.

2f Green-Tea-Latte-4

5. Tambahkan susu panas dan busanya ke dalam cangkir dan taburi dengan ayakan bubuk teh hijau. Untuk 1 cangkir.

2g Green-Tea-Latte-5

Tips: Kalian bisa membuat minuman ini dalam versi dingin. Caranya dengan menambahkan es batu, atau gunakan susu dingin untuk dicampur dengan bubuk teh hijau.

Video: