Berita Jepang | Japanesestation.com

Memilih salon yang cocok dengan diri kita bukanlah perkara mudah. Karena tidak hanya soal fasilitasnya, namun juga kecocokan salon bisa berbeda antara satu orang dengan orang lain. Namun, jika kamu belum punya salon langganan, bagaimana cara menentukan salon mana untuk dikunjungi? Berikit adalah tips orang Jepang dalam memilih salon yang kamu belum pernah kunjungi sebelumnya!

CEK AKUN MEDIA SOSIALSALON TERSEBUT

Melalui akun media sosialnya, kalian tidak hanya dapat melihat konsep salon tersebut, produk yang digunakan, maupun gaya rambut terbaru yang mereka kuasai, namun kalian juga akan bisa melihat komentar dan penilaian dari para pelanggannya.

CEK WEBSITE SALON TERSEBUT

Melalui website mereka, kalianmungkin akan dapat mengira-ngira, hairstylist mana yang kira-kira akan cocok dengan kalian.

KALAU ADA, KUNJUNGI BLOG HAIRSTYLIST TERSEBUT

Melalui blog, kalian dapat mengetahui kebiasaan dan hobi hairstylist di salon tersebut, sehingga pada saat berada di salon tersebut, kalian tidak akan kaget. Selain itu jika ada poin kesukaan yang sama dengan hairstylist tersebut, akan menjadi bahan ice breaker yang bagus.

LAKUKANLAH RESERVASI MELALUI TELEPON

Meskipun di zaman sekarang, reservasi seringkali bisa dilakukan lewat internet, namun dengan melakukan reservasi melalui telepon, kalian akan mendapatkan bayangan mengenai suasana salon tersebut, dan cara mereka dalam memperlakukan tamu mereka.

JIKA KAMU INGIN STYLISH, PILIHLAH SALON DI DAERAH YANG STYLISH JUGA

Hairstylist yang bekerja di salon yang berada di daerah yang stylish, dalam kesehariannya akan sering melihat orang yang stylish, sehingga sampai tingkat tertentu, hal tersebut akan sedikit-banyak akan berpengaruh ke dalam kemampuan hairstylist tersebut dalam membuatmu jadi bergaya.

Demikian adalah beberapa tips mengenai cara memilih salon yang biasanya digunakan oleh orang Jepang. Semoga tips ini bermanfaat, ya!

(Featured image: sakamichi-hair.com