Berita Jepang | Japanesestation.com
Taman berusia 400 tahun di Jepang
Taiko Bridge, New Otani, Tokyo

Didirikan lebih dari 400 tahun yang lalu, taman di sebelah hotel New Otani ini adalah salah satu yang tertua dan taman Jepang yang paling indah di Tokyo. Awalnya dibangun di dalam residensi Edo yang digunakan oleh pemimpin samurai terkenal Kato Kiyomasa (orang yang membangun Istana Kumamoto), taman itu kemudian dimiliki oleh klan Ii dari Hikone, dan kemudian menjadi milik keluarga Fushimi-no-miya, salah satu dari empat cabang Keluarga Kekaisaran Jepang. Selama periode modern, tanahnya menjadi milik Yonetaro Otani, yang mendirikan hotel New Otani, bangunan yang antara tahun 1964 dan 1968, adalah bangunan tertinggi di Jepang. Tentu saja, hotel ini direncanakan dengan hati-hati untuk melestarikan taman dan dinding-dinding di sekitarnya yang berasal dari Periode Edo.