Berita Jepang | Japanesestation.com

Akhir-akhir ini, keinginan banyak pria Jepang untuk melakukan operasi plastik semakin besar saja. Setelah konsep operasi plastik minor diperkenalkan di Jepang sekitar 10 tahun yang lalu, semakin banyak saja pria Jepang yang ingin melakukan operasi plastik, terutama pada bagian wajah mereka. Penolakan yang pada awalnya banyak diutarakan oleh masyarakat Jepang pun kian memudar, dan operasi plastik pun menjadi suatu hal yang wajar dilakukan di Jepang.

Operasi plastik minor hanya dilakukan untuk sedikit memperbaiki kelopak mata, bentuk hidung dan sekitarnya. Menurut seorang ahli bedah plastik, pasien pria yang ingin melakukan operasi plastik di kliniknya mencapai angka 20% dari keseluruhan pasien yang ia terima. Beberapa klinik bahkan membuat program khusus untuk pria untuk dapat menjaring lebih banyak pasien pria yang ingin melakukan operasi plastik. Tambahan lagi, dari sebuah survei yang dilakukan pada sejumlah pria berusia antara 25 hingga 34 tahun terungkap bahwa 20% dari mereka ingin melakukan operasi plastik untuk memperbaiki bagian wajah mereka.

Walau 20% itu bukan merupakan persentase mayoritas, namun itu merupakan angka yang cukup banyak. Dan apa yang umumnya ingin diperbaiki oleh pria dari wajah mereka? Mata merupakan pilihan pertama mereka, kemudian hidung dan dilanjutkan dengan bentuk wajah. Semakin banyak saja pria di usia 30-an yang ingin memperbaiki bentuk wajah mereka.

Satu hal yang menarik adalah, kini makin banyak pria yang menginginkan memiliki wajah netral (percampuran antara wajah wanita dan pria). Jepang memang terkenal banyak memiliki selebriti yang memiliki wajah netral, sehingga dapat dikatakan bahwa hal itu merupakan sebuah tren yang normal. Tapi beberapa pasien pria mulai berani me-rekues untuk melakukan operasi kelopak mata dengan merujuk pada seorang selebriti wanita, sehingga jelas terlihat bahwa mereka mendapat pengaruh dari wanita dan bukan lagi dari selebriti berwajah netral. Bahkan dalam survei tadi terungkap pula bahwa beberapa pria mengatakan bahwa mereka ingin memiliki wajah seperti beberapa selebriti wanita tertentu.

Walaupun sah-sah saja hal tersebut mereka lakukan, memiliki mata imut seorang wanita pada wajah keras seorang pria nampaknya bukan merupakan suatu perpaduan yang serasi…

sumber : japanstyle.info