Berita Jepang | Japanesestation.com

130711 sand1Kadangkala, pergi ke taman bermain sebagai orang dewasa memungkinkan kita untuk menikmatinya dengan cara yang benar-benar berbeda dari saat kita kecil dahulu. Orang dewasa lebih mungkin untuk menikmati bunga-bunga bermekaran yang menandakan bergantinya musim, atau menenangkan diri bersama siulan burung-burung yang merdu.

Namun untuk beberapa aspek lainnya, mungkin tidak lagi menyenangkan bagi kita. Perosotan dan ayunan yang dulu membuat kita seperti orang keren kini sudah tidak lagi menarik karena hanya setinggi bahu. Betul-betul mengingatkan bahwa kita sudah tua.

Namun seorang anonim pengunjung taman di Jepang telah menunjukkan suatu permainan yang dapat tumbuh bersama kita.

Taman bermain di Jepang biasanya dilengkapi dengan kotak pasir. Pasirnya memang lebih lembab dan menggumpal dibandingkan pasir pantai, namun anak-anak tetap menikmati bermain di sana.

Namun sebagai orang dewasa, mengapa hanya membuat kue lumpur atau istana pasir cacat yang telah mengetes kemampuan desain dan motorik kita semasa kecil? Mengapa tidak membuat sesuatu yang lebih megah, seperti... piramida Aztec?

130711 sand2Para netizen pun memberi komentar yang beragam, seperti "Di satu sisi, ini sepertinya sangat buang-buang waktu. Namun di sisi lainnya, ini sangat keren.", "Jika ia membuatnya Minggu sore, aku merasa kasihan kepada anak-anak yang menunggu ingin bermain di kotak pasir.", "Aku ingin menginjaknya sekuat tenaga.", dan "Aku tidak percaya ia bisa membangunnya di tengah panas seperti ini."