Berita Jepang | Japanesestation.com

Dalam dunia komputer kita yang modern, kesempatan atau kebutuhan untuk menggunakan pensil dalam kehidupan sehari-hari kita telah menjadi hampir tidak ada bagi kebanyakan dari kita. Tapi dengan koleksi baru penghapus Jepang yang lucu ini, kalian mungkin ingin sekedar menulis sesuatu dengan pensil sehingga kalian dapat menghapusnya.

eraser Sebagian besar dari kita tidak ingat kapan terakhir kali kita benar-benar memiliki penghapus, atau bahkan menggunakannya. Semua yang tertulis saat ini, sebagian besar, ditulis di komputer atau telepon. Kecuali pensil adalah suatu keharusan bagi kalian dalam pekerjaan atau hobi, mereka tidak memiliki banyak kaitannya dengan kehidupan kita lagi.

eraser2 Iwako, sebuah perusahaan di Saitama, Jepang, masih memiliki sangat banyak hal yang harus dilakukan dengan berbagai penghapus. Mereka membuat penghapus dari segala bentuk: penghapus hewan, penghapus makanan, penghapus olahraga, kalian sebutkan saja. Segala macam dan penghapus apapun mereka buat menjadi menyenangkan untuk anak-anak yang menghapus kesalahan mereka saat mereka belajar menulis dengan cara yang benar dan menggambar apa pun yang mereka inginkan.

eraser1 Koleksi penghapus berwarna-warni dan menyenangkan ini adalah pengingat bahwa menggunakan pensil untuk menulis dan menggambar bisa menjadi jauh lebih menyenangkan dan kreatif daripada mengetik pada keyboard, terutama untuk anak-anak. Dalam dunia di mana semakin banyak hal yang menjadi semakin digital, mengetahui bahwa masih ada orang-orang di luar sana yang mendedikasikan diri dalam membuat penggunaan pensil menjadi menyenangkan itu merupakan hal yang baik. Jika kalian tertarik, berkunjung saja ke www.iwako.com. Mereka memasarkannya ke luar negeri!