Berita Jepang | Japanesestation.com

Kementerian Lingkungan Hidup Jepang akan memulai kampanye 'Super Cool Biz', yang mendorong orang-orang untuk berpakaian dengan berbagai cara yang membuat mereka tetap sejuk.

supercoolbiz (1)

Tujuannya adalah untuk mengurangi penggunaan listrik selama bulan-bulan pada musim panas. Kampanye ini berlangsung dari tanggal 1 Juni - 30 September. Masyarakat dianjurkan untuk memakai kemeja berleher terbuka dan pakaian ringan lainnya, yang membuat mereka tidak bergantung pada AC. Kampanye ini dimulai 3 tahun yang lalu setelah kecelakaan nuklir di Fukushima, sebagai versi peningkatan dari praktek 'Cool Biz' tahunan. Sebuah acara promosi diadakan di Tokyo pada hari Jumat, dan penghargaan yang disebut 'Best Cool Biz Award' diberikan kepada aktris Ayame Goriki.