Berita Jepang | Japanesestation.com

Kereta yang dihiasi dengan berbagai karakter manga dan anime cukup sering ditemui di Jepang. Kadang-kadang, kendaraan warna-warni ini digunakan untuk mempromosikan serial TV, film atau acara, namun dalam beberapa kasus mereka dipertahankan dalam jangka panjang, sebagai penghargaan untuk seniman yang berasal dari daerah yang dilayaninya.

anpanman-train-shikoku Itulah halnya yang terjadi dengan kereta api ini, yang dihiasi dengan karakter lucu dari salah satu cerita manga paling populer, Anpanman, dan berjalan di Shikoku, tempat kelahiran pencipta Anpanman itu sendiri, yaitu mangaka bernama Takashi Yanase. Tips perjalanan: Ada beberapa kereta seperti ini yang melaju melalui pulau Shikoku, beberapa dari mereka menampilkan interior yang dihiasi secara khusus dan bahkan menawarkan makanan bento khusus. Jika Anda mengunjungi Shikoku, pastikan untuk melihat leaflet JR Shikoku.