Berita Jepang | Japanesestation.com

FAMM'IN dibentuk dari grup dance/vokal yang terdiri dari empat gadis FAKY, bersama duo mannequin dance/rap FEMM, dan pencipta lagu/penyanyi Yup'in. Lagu-lagu dan video mereka menerima pujian yang tinggi dari media besar di Jepang dan luar Jepang.

Bekerjasama dengan AVC, mereka telah menggelar suatu acara (penampilan live dan syuting video musik) yang disebut "Animusic Visualization feat. BRDG / FAMM'IN / HIDALI / K.K.H.U." di Live and Event Expo di Makuhari Messe musim panas lalu.

Video dari acara tersebut diperkenalkan sebagai "Dazed premiere" dari Dazed and Confused Magazine (Dazed), majalah media kultur populer di Inggris.

Video Music "Animus"

Bukan hal yang biasa menerima pujian tersebut dari media di Inggris yang telah memainkan peran yang signifikan dalam dunia musik, fashion dan video sejak tahun 90-an tersebut.

Tim Dazed mengunjungi tempat produksi proyek AR "I\I I I\I IE," yang menampilkan FAMM'IN. Mereka melihat video dari "circle," lagu tema proyek tersebut, dan membicarakannya. Jadi, kolaborasi tersebut adalah hasil dari pertemuan ini.

FAMM'IN selalu menciptakan musik dan lirik mereka sendiri. Gaya mereka yang unik dan baru yang disebut "Gagaku (musik tradisional Jepang) Trap" sangat diakui terutama di luar Jepang. "circle" sendiri telah mengudara secara on-air pada program kolaborasi antara Dazed dan RADAR RADIO dan mereka diperkenalkan sebagai "Supergroup!!" dalam artikelnya. Video musik dari lagu tema "I\I I I\I IE", "circle":

Animus adalah kepribadian maskulin di dalam diri perempuan yang tidak disadari menurut teori Jung. Konsep ini tercermin dalam lagu, lirik, visual dan styling lagu ini.

Lagu tersebut adalah Gagaku Grime, sama seperti lagu terakhir. Lagu itu juga turut diproduseri oleh Radical Hardcore Clique, band musik dance (2DJ + Drums), yang pernah melakukan remixing untuk Diplo & NERVO.

AVC, yang selalu menunjukkan video hardware kreatif baru, memproduksi LED selebar 12 meter ini. Karya unik ini sudah seperti sebuah panggung, karena dikelilingi oleh material LED yang dapat memproyeksikan gambar-gambar resolusi tinggi termasuk langit-langit yang dibentuk oleh elemen melengkung yang indah dan 6 kolom yang dibuat secara simetris.

Gambar-gambar tersebut dibuat oleh BRDG. BRDG adalah kelompok pencipta gambar yang banyak dibicarakan dan pernah menggelar "VRDG+H (sold out)," sebuah acara di teater hologram 3D terkenal yang memadukan gambar hologram dan musik, dan juga pernah mensponsori acara lainnya. Secara teratur mereka menerima tag "STAFF PIC" pada "Vimeo," yang mana bukan hal yang biasa. Pencipta teratas di tim mereka, Keijiro Takahashi bergabung dengan proyek kali ini dan menghasilkan sesuatu yang dunia tidak dapat gambarkan dengan kata-kata.

Koreografernya ditangani oleh HIDALI, seorang koreografer populer yang pernah bekerjasama dengan banyak artis (Missy Elliott, will.i.am), yang pernah menciptakan pertunjukan tari yang sangat hebat dengan tujuh anggotanya menarikan koreografi yang rumit dalam waktu yang berbeda.

Pengarahan kreatifnya diberikan oleh 2nd Function, pelopor musik video interaktif. Mereka menangkap gerak para anggotanya dan melapisi gerakan mereka dengan karakter virtual. Karakter-karakter besar dalam proyek-proyek dengan materi LED tersebut dibuat dari scan 3D dan mengambil model para anggotanya. Para anggota perempuan dan anima, yang tubuhnya adalah laki-laki, menampilkan 2 karakter CG yang berbeda. Mereka mengikuti gerakan yang ditangkap dari para anggotanya.

Dengan menempatkan gambar virtual pada panggung sungguhan dan para anggota yang sebenarnya di tempat LED virtual, penonton akan tenggelam dalam penampilan mereka. Ini adalah video musik yang diciptakan dari sebuah arsip dari acara tersebut yang diciptakan untuk membiarkan orang-orang merasakan sensasi baru.

Acara yang direkam secara live itu memberikan sensasi baru yang tak terlukiskan dan rasa tenggelam di kalangan penonton. Selain itu, dengan menambahkan video yang diabadikan tanpa penonton, video musik ini melampaui batas, seolah-olah itu adalah acara live atau bukan, video musik atau bukan, nyata atau maya. "Animus" akan dirilis secara digital sebagai single di seluruh dunia pada tanggal 29 Maret. ——————— ■FAKY Official Website http://faky.jp ■FEMM Official Website http://femm.jp ■Yup’in Official Website http://avex.jp/yupin/ ■FAMM'IN official website http://fammin.jp ■ Release info. Digital Single「animus」 29th March, 2017 Available