Berita Jepang | Japanesestation.com

12

Jangan kaget bila menemukan beberapa cosplayer sedang berjaga-jaga di salah satu toko buku besar di Matraman, Jakarta Timur, sebab bisa jadi dia adalah salah seorang yang ditugaskan untuk mempromosikan Mangamon Cafe, kafe manga yang sedang dibuka di Killiney Cafe, mulai dari akhir Januari ini sampai Februari mendatang!

1

2

Ya, mulai dari 22 Januari hingga 11 Februari 2016, Killiney Cafe sedikit berbeda dari biasanya. Mangamon bekerjasama dengan Killiney untuk membuat Mangamon Cafe, menyulap tempat tersebut menjadi bernuansa anime. Oleh karena itu tidak usah heran bila mendapati beberapa anime goods dan poster-posternya dipajang rapi di rak maupun dinding kafe tersebut, lengkap dengan cosplayer-nya.

14

10

6

Lewat Mangamon Cafe, Mangamon mencoba mempublikasikan apa yang mereka sebut sebagai komik digital legal di Indonesia. "Memang banyak di luar sana komik-komik scan beredar secara gratis, namun baru kali ini ada yang menjualnya secara legal di Indonesia," ucap Niko Rulando, Public Relation Mangamon, Jumat (22/01).

3

Penasaran mencobanya? Mangamon Cafe menawarkan beberapa cara untuk mendapatkan voucher yang dapat digunakan untuk membeli komik digital. Mulai dari menjadi pengunjung cafe, membawa komik lama untuk ditukar, menggambar ilustrasi atau pesan untuk Mangamon di kertas Ema sampai datang ke cafe dengan ber-cosplay. Pokoknya jangan malu-malu untuk bertanya kepada para cosplayer yang bertugas di sana, ya!

8

5

4

9

7

11

Photo: Amozy Audrey