Berita Jepang | Japanesestation.com

IMG_2921

Diponegoro Daigaku no Hikari, komunitas pecinta kebudayaan Jepang dari Universitas Diponegoro Semarang sukses menggelar event perdananya, Anime no Sekai (Aninos), pada minggu (20/4) lalu. Bertempat di student center Undip, event ini sukses menarik perhatian pecinta Jejepangan di wilayah Semarang dan sekitarnya.

Banyak acara digelar untuk memeriahkan Aninos ini, seperti singing competition, fan art competition, cover dance competition, parade band, serta yang paling ditunggu cosplay competition. Aksi para cosplayer mampu menyedot perhatian pengunjung berkumpul di depan stage utama menyaksikan performa dari para cosplayer semarang dan sekitarnya.

IMG_2186

IMG_2349

IMG_2266

IMG_2930

Adapula penampilan dari para guest star, seperti penampilan odori dari Jurusan Sastra Jepang Undip, ataupun dance yang enerjik dari Tsukiyomi, Dansuko e dan Kirobaito Wotagei Semarang.

IMG_2855

Selain itu terdapat pula berbagai stand menarik seperti stand fashion anime, kuliner khas Jepang, stand toys, serta masih banyak lagi.

Menurut Radhitya Arif selaku ketua panitia, Aninos mengusung tema anime untuk menunjukan bentuk kecintaan pada anime dan berbagai bentuk kebudaayan Jepang, serta diharapkan dapat menjadi ajang berkumpul dan berbagi para pecinta Jepang di Semarang dan sekitarnya.

Lebih lanjut Radhitya menjelaskan, meski Aninos ini adalah event perdana, antusiasme pengunjung sungguh luar biasa dan melebihi target awal.

Sementara itu menurut pengunjung dan peserta cosplay competition, Chikka, gelaran Aninos yang pertama ini sudah cukup bagus. Dirinya berharap untuk gelaran berikutnya stand-stand dapat lebih bervariasi lagi dan penerangan pada malam hari perlu ditingkatkan.

Berikut adalah video dari kemeriahan acara Aninos: