Berita Jepang | Japanesestation.com
Seri 'NieR' Terbaru dari Square Enix, 'NieR: Automata' Merilis Gameplay Trailer-nya
Image Source: dualshockers.com

Spin-off seri Drakengard rilisan Square Enix, NieR, akhirnya mengumumkan judul seri terbarunya yang kembali digarap oleh sineas Taro Yoko dan produser Yosuke Saito, kali ini dengan membawa serta developer PlatinumGames. Bertajuk NieR Automata, beberapa concept art-nya yang super sugoi sempat dirilis, sebelum lalu  trailer gameplay-nya yang menyuguhkan aksi ber-pace cepat ditayangkan di Paris Games Week.

Seri 'NieR' Terbaru dari Square Enix, 'NieR: Automata' Merilis Gameplay Trailer-nya
"A young boy stares out over a dilapidated city in this wonderful piece of concept art for #NieRNewProject"

Latar belakang kisahnya adalah Bumi yang tiba-tiba diserang oleh makhluk-makhluk dari planet lain, di mana organisme-organisme bermesin dengan kekuatan luar biasa digunakan sebagai senjata perang yang memaksa manusia untuk mengungsi ke bulan. Untuk mengambil kembali Bumi, sepasukan ksatria android pun diciptakan oleh manusia untuk memerangi para penjajah tersebut.

NieR Automata Square Enix 1

Dunia NieR: Automata ber-setting setelah dan terhubung dengan game orisinalnya, di mana android dan senjata-senjata bermesin berperang di atas dataran gersang yang sudah ditinggalkan. Namun, kalian yang belum memainkan game pertamanya tak perlu khawatir, karena kisahnya tetap dirancang sedemikian rupa agar tidak menyulitkan untuk dinikmati para pemain baru.

NieR Automata Square Enix 4

Menyuguhkan pertarungan sengit Unit Android bernama 'YoRHa' melawan Living Machines, game yang karakter dan dunianya dirancang oleh Akihiko Yoshida ini tampak dipimpin oleh protagonis bernama YoRHa #2 Type B yang bersenjatakan sebilah pedang dan sebuah great sword. Dalam game ini kalian juga akan menemukan support system bernama 'Pod' yang memungkinkan kalian mengeksekusi serangan jarak jauh.

bookwalker 10/28/2015 , 5:57:08 PM BOOK?WALKER for Windows - Viewing screen NieR Automata Square Enix 2