Berita Jepang | Japanesestation.com

Manga One Piece volume 78 terjual 1,6 juta eksemplar selama minggu pertamaTelah terungkap melalui Oricon Charts untuk minggu ini bahwa manga One Piece volume ke-78 karya Eiichiro Oda secara mengejutkan terjual lebih dari 1.676.264 eksemplar selama minggu pertamanya. Volume sebelumnya terjual 1.668.000 menurut laporan terakhir pada tanggal 13 April. Ini berarti volume ke-78 dari One Piece yang dirilis pada tanggal 3 Juli 2015 telah mencetak rekor terbaik untuk penjualan minggu pertama. Manga One Piece sendiri mulai diluncurkan pertama kali pada tanggal 22 Juli 1997 di Weekly Shounen Jump yang diterbitkan Shueisha, dan serial anime-nya mulai ditayangkan pada tanggal 20 Oktober 1999 yang diproduksi oleh Toei Animation dan minggu ini telah mencapai episode ke-701. Seperti dilansir dari haruhichan.com, berikut adalah peringkat 10 besar penjualan volume manga dari Oricon Ranking (29 Juni - 5 Juli): 1. One Piece Volume 78 karya Eiichiro Oda – 1.676.264 2. Ansatsu Kyoushitsu Volume 15 karya Yusei Matsui – 423.828 3. Bleach Volume 68 karya Tite Kubo – 223.964 4. Toriko Volume 35 karya Mitsutoshi Shimabukuro – 142.908 5. Ore Monogatari!! Volume 9 karya Kazune Kawahara and Aruko – 106.865 6. New Prince of Tennis Volume 15 karya Takeshi Konomi – 95.078 7. Tokyo Ghoul:re Volume 3 karya Sui Ishida – 84.610 8. Gin no Saji Volume 13 karya Hiromu Arakawa – 76.965 9. Nanatsu no Taizai Volume 15 karya Nakaba Suzuki – 71.215 10. Kimi to Boku. Volume 15 karya Kiichi Hotta – 70.535