Berita Jepang | Japanesestation.com

ueno-juri_1416095781_af_org

Aktris Juri Ueno akan berperan sebagai detektif untuk pertama kalinya dalam drama 'Ouroboros' (TBS) tahun 2015 mendatang

Seperti diberitakan sebelumnya, aktor Toma Ikuta dan Shun Oguri akan berpasangan dalam drama mendatang, menandai kali pertama sejak mereka terakhir berpasangan 8 tahun lalu dalam drama 'Hanazakari no Kimitachi e ~Ikemen?Paradise~' (2007) di Fuji TV, Jepang. Ikuta berperan sebagai "Ikuo Ryuzaki", seorang detektif yang biasanya terlihat membosankan, namun begitu dia "berubah", dia menunjukkan kemampuan berkelahinya yang hebat. Sedangkan Oguri, dia akan memerankan "Tatsuya Danno", seorang anggota yakuza dengan pikiran jernih yang tengah mencari kebenaran bersama Ikuo.

Ueno mendapat peran sebagai sang heroine "Mizuki Hibino", seorang lulusan Tokyo University dan merupakan partner Ikuo. Mengenai peran detektifnya yang pertama kali, Ueno menyatakan, "Hingga saat ini, aku menolak berperan sebagai detektif." Namun, dia berkomentar mengenai perannya sebagai "Mizuki", "Aku merasakan pesonanya, bukan sebagai detektif, namun sebagai manusia. Aku pun dapat menerima peran detektif tanpa penolakan (lagi)."

Drama ini diangkat berdasarkan manga populer karya Yuya Kanzaki "Ouroboros: Keisatsu wo Sabaku wa Ware ni Ari". Kisahnya tentang seorang detektif dan anggota yakuza yang berpasangan untuk mengungkap kegelapan di tubuh kepolisian yang menutupi pembunuhan yang mereka saksikan 15 tahun silam.

Pemeran lainnya dalam drama ini antara lain Kotaro Yoshida sebagai boss Ikuo dan Mizuki "Kaoru Mishima", You Yoshida sebagai inspektur "Tomiko Tachibana", Kenichi Takito sebagai detektif elit "Shinichi Chono" yang gigih mengejar Tatsuya, Ken Mitsuishi sebagai ayah Mizuki, dan Nana Seino sebagai asisten inspektur "Konatsu Tamura".

Drama 'Ouroboros' akan tayang di TBS awal Januari tahun depan.

1-560x600