Berita Jepang | Japanesestation.com

Travel Chubu

[JS TRAVEL] Inilah Gero, tempat untuk menjelajahi onsen terbaik di Jepang!
Gero CIty
[JS TRAVEL] Inilah Gero, tempat untuk menjelajahi onsen terbaik di Jepang!
Gero CIty

Perjalanan Tim Japanese Station di Chubu selanjutnya membawa tim kami ke Kota Gero di Prefektur Gifu. Kota Gero yang dilewati oleh Sungai Hida ini terkenal sebagai salah satu dari tiga lokasi onsen paling terkenal di Jepang selain Kusatsu dan Arima. Predikat ini disematkan kepada Kota Gero oleh Hayashi Razan, seorang pelajar paham Konfusius dan pujangga terkenal yang bekerja di bawah 4 shogun. Kota ini terkenal karena lokasi sumber mata air panasnya sejak Periode Edo.

chubu_travel_gero

[JS TRAVEL] Inilah Gero, tempat untuk menjelajahi onsen terbaik di Jepang!
Gero City
[JS TRAVEL] Inilah Gero, tempat untuk menjelajahi onsen terbaik di Jepang!
Gero City

Lokasi Gero yang terletak di antara Kota Nagoya dan Kota Takayama, membuat Gero menjadi kota transit yang sangat nyaman. Di sini pengunjung bisa menikmati onsen yang dipercaya memiliki khasiat untuk menyembuhkan reumatik, fungsi motorik, dan menghilangkan rasa lelah. Onsen ini diberikan julukan Bijin no Yu atau mata air kecantikan karena airnya yang lembut bisa membuat kulit halus.

[JS TRAVEL] Inilah Gero, tempat untuk menjelajahi onsen terbaik di Jepang!
Gassho Village
[JS TRAVEL] Inilah Gero, tempat untuk menjelajahi onsen terbaik di Jepang!
Gassho Village

Salah satu atraksi di Kota Gero salah satunya adalah Gassho Village, yaitu sebuah museum udara terbuka yang mengusung 10 rumah bergaya Gassho yang dipindahkan dari Shirakawa-go atau Gokayama. Yang paling unik di Gassho Village ini adalah Shirasagi-za Shadow Play Theater dimana kalian bisa menonton legenda-legenda lokal yang diceritakan dengan menggunakan kage-e atau permainan bayangan seperti pada wayang kulit.

Menikmati Penginapan Bergaya Jepang di Hotel Suimeikan

[JS TRAVEL] Inilah Gero, tempat untuk menjelajahi onsen terbaik di Jepang!
Suimeikan Hotel
[JS TRAVEL] Inilah Gero, tempat untuk menjelajahi onsen terbaik di Jepang!
Onsen Suimeikan Hotel
[JS TRAVEL] Inilah Gero, tempat untuk menjelajahi onsen terbaik di Jepang!
Onsen Suimeikan Hotel
[JS TRAVEL] Inilah Gero, tempat untuk menjelajahi onsen terbaik di Jepang!
Onsen Suimeikan Hotel
[JS TRAVEL] Inilah Gero, tempat untuk menjelajahi onsen terbaik di Jepang!
Onsen Suimeikan Hotel

Kami memiliki kesempatan untuk menikmati mata air panas Kota Gero di Hotel Suimeikan. Di Hotel Suimeikan ada 3 lokasi onsen dengan dekor dan atmosfir yang berbeda yaitu Open-Air Bath di lantai 1 dimana kalian bisa berendam di onsen sambil menikmati udara terbuka; Panoramic View Bathhouse di lantai 9 dimana anda bisa menikmati pemandangan Kota Gero dan Pegunungan Hida; dan Shimodome Bathhouse yang interiornya terbuat kayu siprus yang mewah.

[JS TRAVEL] Inilah Gero, tempat untuk menjelajahi onsen terbaik di Jepang!
Hida Beef
[JS TRAVEL] Inilah Gero, tempat untuk menjelajahi onsen terbaik di Jepang!
Onsen Suimeikan HotelSuimeikan Dinner

Di Hotel Suimeikan ini juga Tim JS menikmati salah satu hidangan khas Prefektur Gifu yaitu Hida Beef. Hida Beef adalah daging sapi yang memiliki lemak yang berada di antara jaringan otot sapi yang pada saat dimasak akan meningkatkan citarasa daging. Pada saat Tim JS mencoba Hida Beef Hobamiso, yaitu Hida Beef yang telah dibumbui dengan miso dan dipanggang di atas daun magnolia, dagingnya serasa lumer di mulut!

Nikmati Onsen di Gero!

[JS TRAVEL] Inilah Gero, tempat untuk menjelajahi onsen terbaik di Jepang!
Gero City
[JS TRAVEL] Inilah Gero, tempat untuk menjelajahi onsen terbaik di Jepang!
Gero City

Jika kalian ingin menikmati onsen di Kota Gero, salah satu cara yang bisa anda tempuh adalah anda bisa tinggal di salah satu resort onsen seperti Hotel Suimeikan atau anda bisa membeli Yumeguri Tegata, yaitu semacam free pass onsen yang bisa dibeli hampir dimana saja di Gero. Dengan Yumeguri Tegata ini anda bisa mengunjungi onsen-onsen yang terdapat di 30 penginapan. Harganya sangat terjangkau yaitu hanya 1.300 yen dan berlaku selama 6 bulan.

[JS TRAVEL] Inilah Gero, tempat untuk menjelajahi onsen terbaik di Jepang!
img src: http://blog.gaijinpot.com

Jika kalian sedang berwisata dengan anggaran terbatas, kalian juga bisa menikmati onsen secara gratis. Salah satunya adalah di Funsenchi, yaitu onsen udara terbuka yang terletak di pinggiran Sungai Hida. Onsen ini terletak di samping jembatan Gero Ohashi dan bisa dilihat dari segala arah, jadi tidak seperti onsen lain pastikan kalian memakai baju renang jika berendam di Funsenchi.

[JS TRAVEL] Inilah Gero, tempat untuk menjelajahi onsen terbaik di Jepang!
Ashiyu

Bagi kalian yang mungkin akan merasa malu jika berendam di Funsenchi yang terbuka, kalian bisa mencoba banyak sekali Ashiyu dimana anda bisa merendam kaki anda setelah lelah berkeliling menjelajahi Kota Gero.

Informasi lebih lanjut:

http://www.gero-spa.or.jp/english/index.htmlhttp://www.city.gero.lg.jp/kankou/data/language/e/index.htmlhttp://www.suimeikan.co.jp/english/index.html