Berita Jepang | Japanesestation.com

DQH-PS4-PS3-Diff-DetailedBagi kalian yang memiliki kedua konsol tersebut dan bingung untuk memilih beli yang versi mana, maka inilah beberapa perbedaan utamanya:

Frame Rate: Dalam PS4 gerakannya lebih smooth dibandingkan dengan PS3 karena gamenya berjalan 60 frame per second, sedangkan PS3 hanya 30 frame per second.

Graphic: Sedangkan untuk grafisnya di PS4 karakter, lingkungan, efek dan ekspresi yang ditampilkan jauh lebih halus. Dan pada adegan di mana pasukan besar dari monster muncul, monster akan ditampilkan di layar, sedangkan untuk PS3 beberapa monster tersebut tidak diperlihatkan.

Tentunya di PS4 ada satu kelebihan lagi, yaitu kalian bisa meng-capture screenshot dan merekam dalam video, lalu menyiarkan gameplay kalian via live stream, Share Play dengan teman-teman kalian, dan Remote Play di PS Vita.

Secara keseluruhan konten permainan yang hadir sama persis dan kesulitan battle yang ada tidak akan berubah.

Game ini akan rilis di Jepang pada tanggal 26 Februari mendatang. Untuk versi PS4 sedikit lebih mahal yaitu dikenakan biaya 7800 yen sedangkan untuk PS3 seharga 6800 yen.