Berita Jepang | Japanesestation.com
Duo moumoon akan membawakan lagu ending Assassination Classroom
moumoon.com

Kombinasi edisi ke-4 dan ke-5 majalah Weekly Shonen Jump terbitan Shueisha tahun 2015 pada hari Senin mengumumkan jika musisi duo moumoon akan membawakan lagu "Hello, shooting-star" yang akan dijadikan lagu ending untuk anime TV Assassination Classroom. Single tersebut akan dijual pada bulan Februari. Duo vokalis/penulis lirik Yuka dan gitaris/komposer Kosuke Masaki sebelumnya berkontribusi mengisi lagu tema untuk One Piece Episode of Merry: Mo Hitori ni Nakama no Monogatari, Yu-Gi-Oh! Zexal, To, dan Viper's Creed.

Majalah tersebut juga mengungkap tampilan visual dari kelas 3-E secara bersamaan.

1a img_0842

Viz Media mempublikasikan volume pertama dari manga original di Amerika Utara pada bulan Desember. Ceritanya dideskripsikan sebagai berikut:

Kisah humor dan dikemas dengan aksi tentang sebuah kelas yang aneh yang mencoba membunuh guru baru mereka - sesosok alien berbentuk gurita dengan kekuatan luar biasa dan sangat kuat! Sang guru baru saja menghancurkan bulan dan mengancam untuk menghancurkan bumi - kecuali jika murid-muridnya dapat menghancurkan dia lebih dulu. Yang membuat segalanya menjadi rumit, adalah karena dia merupakan guru terbaik yang pernah dimiliki oleh murid kelas 3-E!

Jun Fukuyama akan memerankan Koro-sensei, Tomokazu Sugita akan memerankan Tadaomi Karasuma, dan Shizuka Itou berperan sebagai Irina Jelavic. Tomokazu Seki, Junichi Suwabe, dan Yui Horie masing-masing memerankan karakter yang sama dalam event anime special di awal tahun ini.

1b assclass

Pengisi suara lainnya untuk kelas 3-E antara lain:

Nobuhiko Okamoto sebagai Karuma Akabane Miho Hino sebagai Sumire Hara Subaru Kimura sebagai Ryoma Terasaka Ryota Ohsaka sebagai Yuma Isogai Eiji Miyashita sebagai Sosuke Sugaya Ayaka Suwa sebagai Toka Yada Shintaro Asanuma sebagai Hiroto Maehara Ryo Naitou sebagai Taiga Okajima Manami Numakura sebagai Rio Nakamura Kana Ueda sebagai Yuzuki Fuwa Fuko Saito sebagai Kirara Hazama Satomi Satou sebagai Yukiko Kanzaki Chie Matsuura sebagai Megu Kataoka Takahiro Mizushima sebagai Kotaro Takebayashi Shinya Takahashi sebagai Koki Mimura Sayuri Yahagi sebagai Manami Okuda Kouki Harasawa sebagai Takuya Muramatsu Aya Suzaki sebagai Kaede Kayano Shunsuke Kawabe sebagai Masayoshi Kimura Yoshitaka Yamaya sebagai Tomohito Sugino Yoshiyuki Shimozuma sebagai Taisei Yoshida Hisako Kanemoto sebagai Hinano Kurahashi Minami Tanaka sebagai Hinata Okano Junji Majima sebagai Ryunosuke Chiba Shiho Kawaragi sebagai Rinka Hayami Mai Fuchigami sebagai Nagisa Shiota

Seiji Kishi (Persona 4 The Animation, Danganronpa The Animation, Devil Survivor 2 The Animation) menyutradarai anime ini di studio Lerche. Kazuaki Morita (Persona 4 The Animation, Danganronpa The Animation, Arpeggio of Blue Steel) merancang karakternya, dan Makoto Uezu (Danganronpa The Animation, Arpeggio of Blue Steel, Is This a Zombie?, School Days) menulis naskahnya.

Funimation akan mulai men-streaming anime tersebut pada tanggal 9 Januari. Serial ini akan tayang pada Jumat larut malam pukul 25.20 (secara efektif, bisa disebut sebagai Sabtu dinihari pukul 01.20) di Fuji TV, dan sebuah film live-action akan segera menyusul. Event anime kedua diluncurkan bulan lalu, dan sebuah video promosi untuk anime televisi akan memulai debutnya di Jump Festa akhir pekan ini di Jepang.