Berita Jepang | Japanesestation.com
Burger dan Kentang Goreng Ini Terbuat dari Biskuit
Foto: Rocket News 24

Paket fast food dalam foto terlihat seperti menu burger asli. Roti burger dengan taburan wijen dan kentang goreng terlihat renyah. Burger ini merupakan karya seorang seniman Jepang. Ia membuatnya dari biskuit! Gambar ini muncul di jejaring sosial Twitter tanggal 10 Maret tahun lalu lewat akun @987akaa. Orang di balik akun ini adalah seorang Jepang yang membuat karya seni ini. Karyanya telah mendapatkan favorite sebanyak 13.501 dan mendapat retweet sebanyak 14.646 kali. Diberitakan rocketnews24.com, junk food dalam bentuk biskuit ini juga mendapatkan pujian. Karena ketiga makanan tersebut benar-benar mirip aslinya. Burger cookies ini juga dibuat berlapis-lapis dengan biskuit berbentuk bulat untuk roti, berbentuk kotak untuk keju, bulat coklat tua untuk daging, dan biskuit berbentuk sayuran serta roti dengan wijen. Potongan french fries juga dibuat mirip dengan warna kekuningan yang alami. Ditambah kemasan karton berwarna merah, lengkaplah biskuit ini seperti menu makanan di restoran cepat saji. Di dalam fotonya di Twitter, @987akaa juga tertulis, “can make anything out of cookies”. Selain banjir Favorite dan Retweet, akun ini juga kebanjiran komentar. Ternyata, biskuit ini dibuat oleh sang kakak perempuan dan sayangnya ia tidak berminat menjual biskuit ini.