Berita Jepang | Japanesestation.com

Berpetualang di pulau hantu Gunkanjima Secara Virtual 4

Di Jepang banyak sekali tempat-tempat yang ditinggalkan oleh penduduknya atas dasar alasan keamanan. Gunkanjima salah satunya, pulau terpencil di tengah laut tersebut dulunya sangat padat dengan para pekerja tambang. Akan tetapi dengan ditutupnya sumber pencarian tersebut pada tahun 1974, salah satu pulau terpadat di dunia ini terpaksa ditinggalkan para penduduknya dan menjadi pulau hantu sampai sekarang.

Berpetualang di pulau hantu Gunkanjima Secara Virtual 1

Kendati sudah ada tur yang kerap mengantarkan para wisatawan di sana, Gunkanjima hanya dapat dicicipi sebagian orang saja karena atas dasar keselamatan. Untung saja para peneliti dari Universitas Nagasaki telah melakukan sesuatu yang hebat sehingga mereka yang penasaran akan pulau ini dapat menjelajahinya tanpa harus meninggalkan meja komputer satu langkah pun.

Video pembuatan:

Dengan menggunakan drone dan puluhan kamera, tim tersebut menjelajahi setiap inci dari Gunkanjima untuk memotret keadaan di sana. Semuanya lalu di-render dalam format 3D dan kemudian dijadikan satu peta besar yang interaktif. Bahkan turut dibuat model 3D untuk satu bangunan dengan teknologi printer 3D sehingga dapat langsung diamati secara kasat mata.

Berpetualang di pulau hantu Gunkanjima Secara Virtual 5

Pemerintah Kota Nagasaki sebagai penanggung jawab proyek tersebut menyebutkan bila semua usaha ini dibuat sebagai upaya pelestarian sejarah kepada generasi mendatang. Karena bisa saja bangunan tersebut hancur sewaktu-waktu dan tidak ada catatan yang bisa diperlihatkan untuk mereka yang ingin belajar sejarah.

Kalau diberi kesempatan, maukah kalian berkunjung ke pulau ini?