Berita Jepang | Japanesestation.com
5 Kreasi Cokelat Unik yang Hanya ada di Jepang
image; Chocolate and Lovage

Untuk urusan kreatifitas, orang Jepang memang tiada duanya. Apalagi bila dihubungkan dengan industri kuliner seperti halnya cokelat yang jadi salah satu makanan wajib di bulan penuh kasih sayang ini. Ternyata, cokelat bisa dikreasikan menjadi berbagai bentuk yang unik dan menarik, lho. Yuk lihat 5 kreasi cokelat unik yang terbaik dari Jepang di bawah ini, siapa tahu bisa menginspirasi kalian dalam membuat cokelat untuk Valentine nanti!

1. Replika Wajah

Tahun lalu ada kehebohan di Jepang dengan Fab Café di Shibuya yang mengadakan workshop di mana partisipannya dapat menciptakan replika cokelat dari wajah mereka sendiri. Rahasianya ada di scanner dan printer 3D yang digunakan untuk meniru dan membuat mimik wajah.

fabcafe-valentines-day 2. Cokelat Planet

Mengkombinasikan unsur astronomi dengan makanan terdengar terlalu bagus untuk menjadi benar. Namun Righa Royal Hotel telah berhasil mewujudkan gagasan ini menjadi satu seri cokelat tata surya yang kelihatan sangat indah dan lezat untuk dimakan. Setiap planet memiliki rasanya sendiri. Ingin mencicipi Merkurius rasa mangga kelapa atau Venus rasa lemon?

ringha-chocolate-planets-01 3. Cat Minyak

Untuk mereka yang memiliki jiwa seni, ada satu kreasi cokelat yang harus dinikmati. Studio desain Nendo yang bekerjasama dengan majalah PEN menciptakan cokelat berbentuk wadah cat air yang benar-benar terlihat seperti asli. Jangan takut untuk mengigitnya sebab ada sirup lezat yang berada di dalamnya, bukan cat warna.

edible-3 Pagoda Cokelat

Sebut satu kuil paling terkenal di Jepang dan Ginkaku-Ji pasti jadi pilihan. Salah satu kuil paling penting di Kyoto ini menjadi inspirasi dari seniman Yasuhiro Suzuki untuk membuat kreasi cokelat berbentuk pagoda yang serupa. Uniknya bungkus cokelatnya menyeluruh ke seluruh bentuk kuil dan begitu dibuka kalian akan mendapatkan kejutan yang paling manis dan menyenangkan.

suzuki-yasuhiro-ginkakuji-chocolate-3 Cokelat Kelinci Paskah

Bila mencoba tradisional, cokelat ala perayaan paskah bisa dicoba dan yang spesial ada di toko pastry ternama Peninsula Tokyo di Peninsula butik & café. Kue-kue lucu dengan bentuk kelinci siap untuk menggodamu membawa mereka pulang.

z3-hotels-a-20140321